/
Thursday, October 12, 2017

Oppo segera perkenalkan F5 di Indonesia

Oppo segera perkenalkan F5 di Indonesia
Oppo F5 (HO/ Oppo Indonesia)
Jakarta (ANTARA News) - Oppo akan meluncurkan perangkat terbarunya di Indonesia, F5, yang kabarnya merupakan perangkat Selfie Expert terakhir di tahun ini.

Dalam keterangan tertulisnya, Kamis, Oppo menyebutkan bahwa F5 tidak hanya menawarkan layar full screen display, namun juga akan mengusung teknologi selfie terbaru, A.I. Beauty Recognition Technology, yang diharapkan dapat memperkuat posisi Oppo sebagai Selfie Expert di industri smartphone.

Untuk pertama kalinya, Oppo F5 akan membawa teknologi A.I. Beauty Recognition di mana kecerdasan buatan yang ditanam pada kamera depan akan mengenali secara detail jenis kulit, warna, jenis kelamin dan usia dari subjek foto dan menganalisa kondisi cahaya sekitar subjek yang nantinya dihubungkan dengan data base foto secara global.

Data base foto ini digunakan sebagai referensi untuk dapat menghasilkan foto selfie menjadi jauh lebih nyata dan tampak sangat natural.

Teknologi kecerdasan buatan ini akan memindai lebih dari 200 titik wajah dan mengenali setiap keunikan detail wajah seperti pada bagian hidung, lekuk pipi dan bentuk dagu untuk memastikan peningkatan hasil foto selfie yang sesuai dengan kondisinya atau subjek tanpa pengaruh dari ekspresi subjek atau pun sudut pengambilan gambar.

Hadirnya teknologi tersebut diharap menjawab keluhan utama dari perangkat lunak beautify saat ini, yang menawarkan hasil yang sama untuk semua orang dan hasil foto selfie yang terlihat tidak wajar bahkan cenderung palsu.

Oppo F5 juga akan menghadirkan Full Screen FHD dengan resolusi 2160x1080 yang disematkan untuk kenyamanan dalam menonton video atau bermain game. Selain itu, akan hadir pula fitur split screen mode yang dapat menjalankan dua aplikasi sekaligus secara berdampingan dalam satu layar.

Sayangnya, Oppo tidak mencantumkan tanggal F5 akan resmi diluncurkan di Indonesia, dan hanya menyebut "dalam waktu dekat."
Editor: B Kunto Wibisono
COPYRIGHT © ANTARA 2017

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Oppo segera perkenalkan F5 di Indonesia

  • OPPO akan gelar peluncuran A92 online bersama RaisaOppo A92 (HO/Oppo)Jakarta (ANTARA) - OPPO akan mengadakan peluncuran ponsel A92 dengan konsep hiburan bersama Raisa dan beberapa figur publik lainnya akhir pekan ini."Un ...
  • Oppo siapkan tiga varian F5? Logo OPPO (ANTARA News/Natisha) Jakarta (ANTARA News) - Oppo dalam waktu dekat akan mengeluarkan produk baru dalam lini "Selfie Expert" mereka, F5.Laman GSM Are ...
  • OPPO luncurkan ponsel premium R17 Pro OPPO kembali meluncurkan ponsel segmen premium di awal 2019 melalui R17 Pro. Ponsel R17 Pro dipasarkan seharga Rp9,999 juta. (ANTARA News/Natisha Andarningtyas) J ...
  • Vivo resmi luncurkan V7+ di Indonesia Pewarta: Arindra Meodia Vivo resmi meluncurkan perangkat premiumnya V7+ di Indonesia dalam sebuah acara yang digelar di JiExpo Kemayoran, Kamis malam (28/9/201 ...
  • OPPO beberkan fitur bokeh sinematik dari seri Reno6 Tangkapan layar hasil video menggunakan fitur Bokeh Flare Portrait Video yang menggunakan OPPO Reno 6 yang akan meluncur di Indonesia. ANTARA/HO-OPPO Indonesi ...

0 comments:

Post a Comment