/
Friday, August 26, 2016

Xiaomi Redmi Note 4 resmi dirilis, ini harganya

Xiaomi Redmi Note 4 resmi dirilis, ini harganya
Xiaomi Redmi Note 4 (mi.com)
Jakarta (ANTARA News) - Xiaomi resmi meluncurkan smartphone Redmi Note 4. Perangkat ini didukung oleh MediaTek Deca-Core Helio X20 SoC (clock hingga 2.1GHz), dan layar full HD 5,5 inci.

Ponsel pintar tersebut hadir dalam varian konfigurasi memori 2GB/16GB dan 3GB/ 64GB, dan baterai berkekuatan 4.100mAh.

Dalam hal kamera, handset tersebut dibekali kamera belakang 13MP dan kamera depan 5MP. Ada pula sensor sidik jari di bagian belakang.

Xiaomi Redmi Note 4 berukuran 151 x 76 x 8,35mm dan berbobot sekitar 175g itu berjalan dengan sistem operasi berbasis Marshmallow MIUI 8.

Menampilkan desain metal unibody, perangkat tersebut tersedia dalam tiga pilihan warna yaitu Silver, Gold dan Dark grey.

Untuk harga, Redmi Note 4 dibandrol dengan harga sekitar 135 dolar AS (sekitar Rp1.768.500) untuk model 16GB, dan 180 dolar AS (Rp2.358.000) untuk varian 64GB.

Perangkat tersebut mulai dapat dipesan di pasar China pada hari ini (26/8) di Mi.com, Mi Home Stores dan melalui channel offline dan online China Mobile

Untuk saat ini, belum ada kabar mengenai kapan perangkat tersebut akan mendarat di pasar lain, demikian GSM Arena.

Penerjemah: Arindra Meodia
Editor: Unggul Tri Ratomo
COPYRIGHT © ANTARA 2016

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Xiaomi Redmi Note 4 resmi dirilis, ini harganya

  • Xiaomi perkenalkan kembaran Redmi 3s, Redmi 3X 10:08 WIB | 2.108 Views Xiaomi Redmi 3s (mi.com) Jakarta (ANTARA News) - Produsen smartphone asal Tiongkok Xiaomi memperkenalkan Redmi 3X, yang memiliki ...
  • Xiaomi akan gunakan chipset sendiri Xiaomi Redmi 1S (mi.com) Jakarta (ANTARA News) - Kurang dari setahun setelah terdengar kabar Xiaomi tengah mengembangkan chipset, Reuters melaporkan bahwa seju ...
  • Xiaomi gandeng Google bawa Mi Box ke AS Jakarta (ANTARA News) - Perusahaan asal China Xiaomi mencari cara untuk memasuki pasar Amerika Serikat, namun bukan smartphone yang akan menandai pencapaian ini.Sementa ...
  • Dilengkapi 19 sensor, Xiaomi luncurkan CyberDog 2 ANTARA - Setelah meluncurkan CyberDog pada 2021 lalu, kini Xiaomi kembali meluncurkan Cyberdog 2. Hadir dengan kecerdasan buatan yang lebih ditingkatkan serta ...
  • Xiaomi ungkap chipset Pinecone buatannya (REUTERS/Jason Lee) Jakarta (ANTARA News) - Setelah merilis trailer pertama yang dibintangi pemenang dua kali World Memory Champion Wang Feng beberap ...

0 comments:

Post a Comment